Sebelum membahas lebih lanjut mengenai bab ini, silahkan pelajari dulu bab "Pengertian dan Penjelasan 7 OSI Layer". Dasarnya kita harus mengerti (paham) tentang OSI Layer, setelah kita tahu OSI Layer maka kita akan terbantu untuk memahami bab ini.
Yang perlu digaris bawahi belajar bab ini yaitu : Ethernet Networking & CSMA/CD Protocol
(Ingat)Ethernet Networking
Adalah sebuah metode akses media secara bertentangan, yang memungkinkan semua host dalam sebuah jaringan berbagi bandwidth yang sama dalam satu link. Ethernet popular dalam dunia jaringan karena mudah untuk diimplementasikan, troubleshoot, dan mudah untuk menambah teknologi-teknologi baru seperti (FastEthernet, GigabitEthernet) kedalam infrastruktur jaringan yang sudah ada.
CSMA/CD (Carrier Sense Multiple Access with Collision Detect)
Ethernet menggunakan protokol CSMA/CD untuk membantu proses pembagian bandwidth secara merata. Protokol ini diciptakan untuk mengatasi masalah Collision (tabrakan) yang terjadi ketika suatu paket ditransmisikan secara bersama dari node yang berbeda.
Cara kerja protokol CSMA/CD:
Ketika sebuah host hendak mengirim melalui jaringan, (pertama) protokol ini mengecek kehadiran sinyal digital pada wire (id:kawat/kabel). Jika semuanya bersih (tidak ada host lain yang sedang transmisi) host kemudian akan melanjutkan transmisi. Tidak berhenti disini.> Host selalu memantau kabel untuk memastikan tidak ada host lain yang hendak transmisi. Jika host mendeteksi sinyal lain pada kabel maka host mengirimkan sinyal untuk perpanjangan waktu, ini menyebabkan semua node pada segmen menghentikan pengiriman data. Node merespon sinyal kemudian menunggu beberapa saat sebelum mencoba untuk re-transmit (mengirimkan kembali). Backoff Algoritma menentukan kapan memancarkan kembali Collision. Jika setelah 15 kali masih terjadi tabrakan maka node kembali mengirimkan dan kemudian terjadi time-out. Ebook: CCNA1
0 komentar:
Posting Komentar